Cara Mencegah dan Menyenyembuhkan Cedera Lutut dalam Permainan Bola voli

Cedera lutut adalah momok yang sangat menakutkan bagi para pemain bola voli terutama untuk pemain yang agak berumur. Cedera pada lutut biasanya memerlukan waktu yang lama untuk sembuh karena lutut berada dibagian kaki sehingga ketika bergerak atau berjalan otomatis lutut ikut bergerak atau bahkan ikut menopang tubuh saat bergerak dan itulah yang membuat cedera pada lutut lebih sulit untuk sembuh atau memerlukan waktu sembuh yang relatif lebih lama daripada cedera-cedera lainnya.

Saya belum pernah mengalami cedera lutut dan berharap untuk tidak mengalami hal tersebut. Berkaca dari pengalaman seorang teman yang pernah mengalami cedera lutut saya menjadi lebih berhati-hati dalam bermain bola voli. Sebut saja teman saya yang mengalami cedera tersebut bernama Rudi dan mempunyai umur 37 tahun. Rudi mengalami cedera sekitar 5 tahun yang lalu dan saat ini cedera lutut adalah cedera kambuhan baginya yang akan muncul saat dia melakukan lompatan yang agak tinggi. Sejak pertama kali Rudi mengalami cedera lutut, cedera tersebut sudah kambuh sebanyak 3 kali dan akhirnya sekarang dia memutuskan untuk berubah role menjadi pemain libero karena trauma akan cedera yang dideritanya.



Berdasarkan dari pengalaman seorang teman tersebut, berikut adalah beberapa cara untuk mencegah cedera lutut:
  1. Selalu gunakan sepatu bola voli saat bermain.
  2. Pakailah deker lutut atau kneepad yang berguna untuk memperkuat topangan sendi pada lutut.
  3. Lakukan pemanasan sebelum bermain bola voli.
  4. Selalu konsentrasi saat bermain karena sering kali kasus cedera lutut terjadi saat kaki sedikit salah ataupun telat ketika melakukan pendaratan.
  5. Jika anda bermain bola voli di lapangan outdor jangan bermain ketika lapangan basah dan licin.
  6. Hindari juga untuk bermain lapangan yang tidak rata.

Namun bila cedera lutut mendera anda beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk menyembuhkan cedera lutut tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:
  1. Segera isirahatkan tubuh anda.
  2. Kompres dengan es secara berkala jika terjadi pembengkakan.
  3. Jangan pergi ke tukang urut tapi segeralah pergi ke dokter untuk mengetahui apa saja yang harus dilakukan untuk mengatasi cedera tersebut.
  4. Ikuti saran dokter tersebut terutama jika anda masih muda karena masa depan anda dalam permainan bola voli masih sangat panjang.

Cara mengobati  cedera lutut dengan pergi ke tukang urut adalah sangat salah karena tukang urut tersebut hanya menerka tanpa landasan akademis. Dokterlah yang lebih paham apa yang harus dilakukan karena jika ditangani secara salah cedera lutut akan menjadi cedera kambuhan sebagaimana yang telah dialami oleh teman saya di atas.

Demikianlah tadi cara mencegah dan mengatasi cedera lutut akibat bermain bola voli semoga artikel ini berguna bagi anda terutama bagi yang saat ini mengalami cedera lutut karena bermain voli

Share this with short URL:

You Might Also Like:

Use parse tool to easy get the text style on disqus comments:
Show Parser Hide Parser